![]() |
Nurigit Efendi, ketua DPC Hanura Pacitan |
Pacitan, Pewarta - Semakin ramai mendekati Pemilu Serentak, Tahun ini menjadi sejarah baru dari tahun-tahun yang lalu, pasalnya Pemilu kali ini bebarengan dengan Pemilihan Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD), Tingkat Daerah Kota/Kabupaten, DPRD Provinsi dan RI, Dewan Perwakilan Daerah (DPD), Pemilihan Presiden dan wakil Presiden RI.
Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Hati Nurani Rakyat (Hanura) targetkan enam (6) kursi pada pemilu 17 April 2019 mendatang hal demikian disampaikan Ketua DPC Hanura Pacitan Nurigit Efendi melalui saluran Telpon, Jum'at (22/2/2019)
"Untuk Pemilu 2019 ini kami targetkan mencapai enam kursi" ungkapnya saat bertugas di luarkota melalui telpon gemgam.
Lebih lanjut Nursigit juga merupakan Anggotan Dewan tiga periode itu menjelaskan optimisme persiapan para calon dilapangan menurutnya sudah matang untuk menuju pemilu 17 april yang tinggal menghitung hari.
"Persiapan tim dan para calon dilapangan sudah matang jadi setiap dapil nanti minimal satu"jelasnya (rjh)