Ponorogo, Pewarta - Tim buser Satreskrim Polres Ponorogo berhasil menangkap dua pelaku spesialis pencurian mobil pick up yang beroperasi di wilayah Ponorogo.
Pelaku yang juga merupakan residivis adalah Sutrisno (30), warga Desa Gunung Mekar, Kecamatan Jabung, Lampung Timur, dan Suwarji (32), warga Desa Adi Rejon, Lampung Timur. Keduanya berhasil ditangkap oleh petugas di wilayah Kabupaten Banyuwangi, Rabu petang (6/2).
Saat penangkapan, kedua pelaku berusaha melawan petugas, dan terpaksa dilumpuhkan dengan timah panas. Usai ditangkap keduanya digelandang ke Mapolres Ponorogo untuk proses penyelidikan lebih lanjut.
" Sebenarnya pelaku ada empat orang, dan anggota kami berhasil mengamankan dua tersangka, sedangkan dua orang lainnya masih DPO", terang Ipda Tidak Laksono, Kanit Resmob Satreskrim Polres Ponorogo.
Selain mengamankan dua pelaku, pihaknya juga akan terus melakukan pengejaran terhadap dua pelaku lain yang berhasil kabur.
"Kami akan bekerjasama dengan pihak kepolisian wilayah lain, guna melakukan penangkapan terhadap dua pelaku lainnya", tukasnya.
Menurutnya, pelaku ini merupakan spesialis pencuri mobil pic up. Sebelum tertangkap, pelaku telah berhasil membawa kabur kendaraan L300 pick up milik warga Slahung, Kabupaten Ponorogo.
Saat ini keduanya mendekam di ruang tahanan Mapolres Ponorogo untuk menjalani proses selanjutnya. (ns)